NEWSPORTAL.ID, Kerinci –
Momentum lebaran Idul Fitri tahun 2023 M/1444 H, menjadi momen yang sangat menguntungkan bagi pelaku usaha pariwisata di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi, khususnya Taman Wisata Bumdes Maro Alam Sungai Keluang Desa Sungai Rumpun Provinsi Jambi.
Pasalnya, taman Wisata Bumdes Maro Alam Sungai Keluang yang baru saja diresmikan Bupati Kerinci Adirozal, pada Minggu (19/3/2023), menjadi tujuan wisata baru di Kabupaten Kerinci, baik itu wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar daerah.
Taman Wisata ini mampu bersaing menjadi tujuan wisata utama yang dikenal di wilayah sekitar Gunung Kerinci, seperti Aroma Pecco dan Air Terjun Telun Berasap yang sudah lama terkenal.
Pada saat liburan lebaran tahun 2023 ini, Taman Wisata Bumdes Maro Alam Sungai Keluang, terlihat ramai dikunjungi wisatawan.
Berdasarkan data dari pengelola Bumdes, total kunjungan dewasa 35.000 orang lebih dan anak anak mencapai 40.000 wisatawan.
Tingginya angka kunjungan wisatawan ini, pihak Bumdes berusaha memberikan pelayanan yang maksimal serta melengkapi sarana dan prasarana yang dapat menunjang tingkat kunjungan wisatawan.
Kades Sungai Rumpun, H. Herman mengatakan, untuk menghadapi liburan lebaran tahun 2203 ini, pemerintahan desa, pengurus Bumdes bersama elemen masyarakat lainnya, telah berupaya untuk menyiapkan segala sesuatu untuk menghadapi kunjungan wisatawan ke Taman Wisata Bumdes Maro Alam Sungai Keluang.
Persiapan yang dilakukan diantaranya, sistim pelayanan terhadap pengunjung dan sarana dan prasarana atau fasilitas yang menjadi lokasi wisata.
Agar pengunjung merasa terhibur, kata dia, setiap hari Minggu kedepan akan diadakan even musik organ, motor ATV, istana balon, pakaian adat dan manca negara.
"Taman Sakura, sepeda santai, becak, memanah, paralayang dan aneka kuliner lainya," beber Kades Sungai Rumpun.
Selain meningkatkan pelayanan dan fasilitas, lanjut dia, pihaknya juga memperhatikan harga tiket masuk dan parkir.
Untuk tiket masuk tergolong sangat murah. Sementara, untuk lokasi parkir sengaja ditempatkan di lokasi sejuk karena banyaknya tumbuhan hijau yang membuat suasana menjadi tenang.
"Suasananya cukup memanjakan mata dengan banyaknya perpohonan serta lantangnya pemandangan Gunung Kerinci serta tempat ini memiliki spot indah untuk berfoto foto," ujarnya.
Tak hanya menonjolkan berbagai wahana yang asyik, namun pihak Bumdes Danau Undan juga menggandeng masyarakat setempat untuk usaha mikro kecil menengah (UMKM), yakni dengan mengisi beberapa stand untuk berjualan makanan ringan dan hal ini sangat menunjang dan membantu ekonomi masyarakat setempat.
Melihat perkembangan dan situasi kemajuan Taman Wisata Bumdes Maro Alam Sungai Keluang yang dikelola Bumdes Danau Undan, mampu menarik perhatian Forum Camat Se Kabupaten Kerinci untuk melaksanakan kunjungan komparasi ke objek wisata tersebut.
"Usai mengikuti upacara apel Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Forum Camat Kabupaten Kerinci melaksanakan kunjungan Komparasi ke taman wisata Maro Alam Sungai Keluang (lahar dingin)," ungkap Kades Herman.
Objek wisata ini menjadi motivasi dan inovatif tersendiri bagi Desa Sungai Rumpun dalam meningkatkan Pendapatan Asli Desa. (Jml)