Pratu Budi, Babinsa Pauh Adakan Komsos Dengan Masyarakat SAD

0


NEWSPORTAL.ID, SAROLANGUN -, Jum'at (03/06/2022),-Dalam rangka meningkatkan peran Babinsa guna mengetahui perkembangan pendidikan di masyarakat Suku Anak Dalam (SAD), Babinsa Koramil 420-03/Pauh, Pratu Budi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya di Desa Lubuk Jering Kecamatan Air Hitam Kabupaten Sarolangun.


Pratu Budi mengumpulkan semua masyarakat Suku Anak Dalam di tempat biasa di gunakan untuk belajar guna mengentaui kemampuan atau perkembang belajar selama ini dan uji kelayakan untuk masuk sekolah formal di desa terdekat agar bisa mengikuti mata pelajaran yang ada di sekolah. 


Menurutnya Budi, melalui kegiatan Komsos akan tumbuh semangat belajar mereka dan dorongan orang tua yang selama ini tidak mendukung soal pendidikan dan sekaligus silaturahmi dengan warga binaan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayahnya.


Diakui, dengan Komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan ada nya masyarakat SAD yang berbeda di desa binaan tersebut, agar dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada kesuliatan berkaitan dengan pendidikan SAD tersebut bisa cepat di bantu. Ucap Pratu Budi.


“Apapun yang menjadi kendala di desa binaan tentunya seorang Babinsa harus mengetahuinya." Tutupnya. (one

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top