Di Masa Pj Aspan, Jalan Baru Ratusan Juta Rupiah Di Sungai Alai Tak Bermanfaat , Warga Pertanyakan Anggaran
NEWSPORTAL.ID - Sebuah jalan yang dibangun pada tahun 2024 dengan anggaran mencapai ratusan juta rupiah di Desa Sungai Alai dusun tuntas harapan, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo jalan ini dibangun dimasa pj bupati Aspan, kini terbengkalai dan dipenuhi semak belukar. Jalan sepanjang kurang lebih 825 meter ini berada persis di samping kantor Polsek Tebo Tengah, namun hingga saat ini dinilai tidak memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar terpantau hari ini senin 24/03/25
Salah satu warga setempat, yang berinisial BB, mengungkapkan bahwa dirinya sempat melihat langsung proses pembukaan jalan tersebut. Namun, setelah selesai dikerjakan, jalan itu tidak dimanfaatkan untuk akses pemukiman maupun perkebunan warga. "Jalan ini benar-benar tidak ada manfaatnya, tidak untuk masyarakat, tidak untuk pemukiman, dan tidak juga untuk perkebunan," ujar BB, Senin (24/03/2025).
Kondisi jalan yang kini dibiarkan begitu saja tanpa perawatan menimbulkan pertanyaan besar di kalangan warga. Mereka mempertanyakan alasan pembangunan jalan yang dinilai sia-sia ini serta efektivitas penggunaan anggaran daerah. Banyak yang menduga proyek ini hanya formalitas belaka tanpa mempertimbangkan kebutuhan riil masyarakat.
BB dan warga lainnya berharap agar pihak berwenang, terutama aparat penegak hukum, segera turun tangan untuk menelusuri proyek ini. Mereka meminta kejelasan mengenai pihak yang bertanggung jawab, termasuk kontraktor pelaksana yang mengerjakan proyek tersebut. "Kami berharap ada tindakan tegas terhadap pihak-pihak yang terlibat dalam proyek yang tidak jelas manfaatnya ini," tambah BB.
Dengan kondisi seperti ini, warga mendesak pemerintah daerah dan instansi terkait untuk lebih transparan dalam perencanaan pembangunan infrastruktur. Mereka juga mengingatkan agar proyek-proyek yang dibiayai dengan uang rakyat benar-benar membawa manfaat nyata bagi masyarakat, bukan sekadar menghabiskan anggaran tanpa hasil yang jelas.(fr)
Posting Komentar