Arpandi Anggota BPD Desa Sungai Bengkal Barat Resmi Dilantik Pj Bupati Tebo Varial Adhi Putra,
NEWSPORTAL.ID Pj Bupati Tebo, H. Varial Adhi Putra, didampingi oleh Ketua penggerak PKK kabupaten Tebo, melantik seorang anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Sungai Bengkal Barat, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo, Arpandi dalam Pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Dinas PMD Kabupaten Tebo Abdul Malik, Kapolsek Tebo Ilir iptu winarno, tokoh masyarakat dan pemuda dan tamu undangan lainnya. Acara ini berlangsung di Aula Kantor Camat Tebo Ilir.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Tebo, H. Varial Adhi Putra, menyampaikan harapannya agar anggota BPD yang baru terpilih dapat bekerja sama dengan kepala desa dalam memajukan pembangunan desa. Ia mengajak semua pihak untuk bergotong royong dan berjalan seiring dalam mewujudkan tujuan bersama demi kemajuan desa.
Selain itu, Varial Adhi Putra juga menghimbau kepada masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi yang akan datang. Ia mengajak semua warga untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan menentukan pilihan mereka, baik dalam pemilihan kepala daerah Kabupaten Tebo maupun Provinsi Jambi.
Varial juga menegaskan pentingnya menjaga netralitas, khususnya bagi para kepala desa, kepala OPD, dan ASN. Ia mengingatkan agar semua pihak bersikap netral dalam menghadapi proses pemilihan mendatang.
Acara pelantikan tersebut berjalan lancar dan penuh khidmat, ditutup dengan harapan agar semua pihak dapat bekerja sama demi kemajuan Desa Sungai Bengkal Barat dan Kabupaten Tebo pada umumnya, (fr)
Posting Komentar