Dihari Kedua Kunjungan Tim Wasev Dilokasi TMMD, Dandim Sarko Dampingi Ketua Tim Laksanakan Penanaman Pohon
×
NEWSPORTAL.id, Sarolangun - Dandim 0420/Sarko Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto, S.Sos,. M.M mendampingi ketua Tim pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Kolonel Inf Danny Alkadrie melaksanakan penanaman pohon dilokasi TMMD 106 dikawasan Madani Suku Anak Dalam Desa Lubuk Jering Kecamatan Air Hitam Kabupaten Sarolangun Jambi, Kamis (17/10/19).
Rangkaian kegiatan penanaman pohon ini bagian dari kunjungan kerja tim Wasev dalam mengecek pelaksanaan TMMD reguler ke 106 Kodim 0420/Sarko yang dilaksanakan selama satu bulan penuh.
Tampak hadir dalam kegiatan penanaman pohon itu Pabandya 4/Anev Bakti TNI, Ster TNI Letkol Inf Jamal, Waaster Kasdam II/SWJ Letkol Inf Debok serta Pasi Bhakti TNI Korem 042/Gapu Mayor Arm Aco Tenrisau.
Dandim 0420/Sarko Letkol Kav Rohyat saat diwawancarai media ini mengatakan, Pohon berperan penting dalam kehidupan kita. Selain sebagai sumber oksigen, pohon juga menjadi penyejuk di saat Matahari bersinar dengan teriknya.
Masih menurut Dandim, karena lokasi di kawasan ini baru dibangun dan tampak masih gersang, maka dari itu perlunya untuk ditanami pohon pohon sebagai penyejuk nantinya, selain itu memiliki banyak manfaat, maka penting bagi kita untuk menanam pohon imbuhnya. (one)